Di daerah tempat tinggal gue sih kata orang-orang yang sudah lama tinggal di sini belum pernah mengalami banjir.
Dan untung saja hal itu benar hingga detik ini banjir belum menyambangi daerah ini.
Banjir di Jakarta ini tidak hanya mengenai bencana alam, namun juga karena kesalahan manusianya.
Mulai dari buang sampah sembarangan sampai daerah-daerah resapan air yang dibangun pemukiman.
Mulai dari katanya memang sudah sejak kerajaan dulu Jakarta merupakan daerah langganan banjir hingga masuk ke arena politik.
Heran ga sih banjir aja bisa dijadikan politik?
Beberapa daerah bisa banjir hingga sampai leher orang dewasa karena pintu air ditutup supaya banjir tidak merusak penjualan properti perumahan milik perusahaan besar. Heemmmm *naikin satu alis.
Atau sebagai alat untuk menjatuhkan pejabat yang sedang menjabat sekarang.
Bagi gue sih banjir itu seharusnya tidak ditunggangi kepentingan apapun yaaa karena itu masalah nyawa manusia dan kerugian materi orang banyak.
Boleh sih cari keuntungan tapi ya jangan rakus-rakus amatlah.
*matikan komputer kemudian ambil hakpen
Kawasan Cawang, Jakarta |
Tidak ada komentar:
Posting Komentar