Rabu, 01 Mei 2013

6. 1st Time


Gara-gara hujan gue terjebak di sebuah mall di daerah Senayan.
Setelah mengecek antrian taksi yang sangat panjang di depan lobi mall, gue masuk kembali dan memutuskan untuk makan di food court nya.

Pilihan jatuh pada bibimbap.
Menu asal Korea ini kalo dipindahkan ke Indonesia akan berubah menjadi nasi campur heheheee...
Gue mencoba bibimbap buatan Han Gang Restaurant.

Disajikan dengan telor kuning mentah di atas hot bowl khas Koreanya.
Tambahkan gochujang (saos cabe Korea) kemudian aduk sayur, telur dan daging hingga tercampur rata.
Biarkan sebentar hingga telur kuning tersebut matang karena panas dari hot bowlnya.

Kemudian santap panas-panas, sambil meneguk kuah kaldu yang juga disajikan sebagai pendamping.
Heemmmm hangat......cocok banget sebagai persiapan untuk berjuang mencari taksi di bawah langit malam yang sedang hujan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar