Sabtu, 04 Mei 2013

9. Clean Up

Gue selalu berusaha untuk membersihkan dan merapikan kamar setiap minggu, namun terkadang masih aja ada yang kelewat dibersihkan.
Kadang gue membutuhkan 1 hari khusus di tiap bulan untuk membersihkan hal-hal yang terlupakan.

Sebenarnya gue bukan tipikal orang yang rapi dan menyukai sesuatu yang terlalu rapi, tapi gue lumayan terobsesi dengan kebersihan.
Dan bukannya jika beristirahat di tempat yang bersih sangatlah nyaman? ;)

Jumat, 03 Mei 2013

8. One Day No Rice

Gue pernah dengar soal program pemerintah "One Day No Rice" ini.

Dalam rangka mendukung program tersebut dan mengurangi konsumsi karbohidrat, gue menantang diri gue untuk mengganti sumber karbohidrat dengan makanan lainnya.
Seperti jagung, atau umbi-umbian.

One Day No Rice - Sumber : Kompasiana

Kamis, 02 Mei 2013

7. Crochet Time

Berikut ini adalah new pattern yang gue pelajari, namanya "Ric Rac Pattern".
Gue menggunakan benang rainbow dan hakpen ukuran 3/0.


Kalo ada yang mau mempelajarinya bisa dilihat di link ini.
Pattern ini tingkatannya cukup mudah.
Happy crochet everyone!!!!

Rabu, 01 Mei 2013

6. 1st Time


Gara-gara hujan gue terjebak di sebuah mall di daerah Senayan.
Setelah mengecek antrian taksi yang sangat panjang di depan lobi mall, gue masuk kembali dan memutuskan untuk makan di food court nya.

Pilihan jatuh pada bibimbap.
Menu asal Korea ini kalo dipindahkan ke Indonesia akan berubah menjadi nasi campur heheheee...
Gue mencoba bibimbap buatan Han Gang Restaurant.

Disajikan dengan telor kuning mentah di atas hot bowl khas Koreanya.
Tambahkan gochujang (saos cabe Korea) kemudian aduk sayur, telur dan daging hingga tercampur rata.
Biarkan sebentar hingga telur kuning tersebut matang karena panas dari hot bowlnya.

Kemudian santap panas-panas, sambil meneguk kuah kaldu yang juga disajikan sebagai pendamping.
Heemmmm hangat......cocok banget sebagai persiapan untuk berjuang mencari taksi di bawah langit malam yang sedang hujan.